Manfaat Kolang-kaling dan Pilihan Menu Olahannya untuk Buka Puasa

Manfaat Kolang-kaling dan Pilihan Menu Olahannya untuk Buka Puasa

Gurubagi.com. Kolang-kaling berasal dari biji tanaman aren, buah yang berbentuk pipih dan berwarna putih ini sering juga disebut sebagai buah atap atau buah aren.

Kolang-kaling memiliki tekstur kenyal, sering diolah menjadi minuman atau kolak dan berbagai olahan lainnya memiliki rasa yang menyegarkan, sangat cocok dijadikan santapan berbuka puasa.

Makanan yang berbahan dasar dari buah aren ini selain sangat cocok untuk menu buka puasa,  ternyata juga memiliiki  berbagai kandungan nutrisi yang sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Olahan biji kolang-kaling ini termasuk buah yang memiliki banyak kandungan serat dan mineral. Di dalam 100 gram kolang-kaling mengandung energi sebesar 27 kalori, 0,4 gram protein, 0,2 gram lemak, 6 gram karbohidrat, 1,6 gram serat , 91 mg kalsium, fosfor 243 mg, dan 0,5 mg zat besi.

Tidak salah jika Anda memilih menu takjil buka puasa kolang-kaling, karena selain menyegarkan juga bermanfaat bagi kesehatan.

Berikut ini adalah beberapa manfaat kolang-kaling dan pilihan menu olahannya untuk buka puasa.

1. Memperlancar pencernaan

Manfaat pertama dapat memprlancar pncernaan. Kolang-kaling memiliki kandungan serat yang tinggi, sehingga dapat membantu memperlancar sistem pencernaan.

Kandungan ini membuat kolang-kaling bisa membantu menghindari konstipasi dan sulit buang air besar. Selain itu, mengonsumsi kolang-kaling dapat membantu proses pengeluaran zat beracun dari saluran pencernaan.

2. Mengobati peradangan sendi

Manfaat kedua kolang-kalng dapat mengobati peradangan sendi. Kolang-kaling memiliki sifat sebagai antianalgesik, yang bisa digunakan untuk mengobati peradangan sendi.

Untuk mengobati peradangan sendi ini, konsumsi kolang-kaling tanpa gula dan pewarna sebanyak 100gram perhari.

3. Peremajaan kulit

Manfaat berikutnya mengonsumsi kolling-kaling, selain untuk kesehatan, kolang kaling juga bermandaat untuk menjaga kecantikan.

Kolang kaling bermanfaat menjaga keremajaan kulit karena mengandung kolagen yang cukup tinggi.

Baca :

4. Membantu mencegah anemia

Kolang-kaling mampu mencegah munculnya anemia karena memiliki kandungan zat besi di dalamnya.

Dengan adanya zat besi ini, maka tubuh tidak akan terserang anemia ketika mengonsumsi kolang-kaling secara rutin.

5. Baik untuk diet

Manfaat kelim biji kolang-kaling adalah sangat baik untuk diet. Mengonsumsi kolang-kaling sangat bermanfaat bagi Anda yang sedang melakukan diet.

Karena kandungan protein, karbohidrat, serat kasar dan kadar abu di dalam kolang-kaling, bisa membantu perut agar tidak mudah lapar.

6. Mencegah dehidrasi

Makanan yang berasal dari buah aren ini memiliki kandungan air dan serat yang sangat tinggi. Ditambah dengan kandungan vitamin dan mineral yang dikandungnya, kolang-kaling baik untuk mencegah dehidrasi serta kekurangan cairan pada tubuh.

Pilihan Olahan Biji Kolang-kaling

Berbuka puasa tidak nikmat rasanya tanpa takjil, olahan kolang-kaling bisa menjadi salah satu pilihan menu Anda berbuka puasa. Berikut olahan kolang-kaling yang bisa Anda coba.

1. Es Markisa Kolang-kaling

Bahan-bahan:

  • 500 gr kolang-kaling
  • 250 gr gula pasir
  • 3 lembar daun jeruk
  • 250 ml air
  • 5 buah markisa
  • 500 ml air
  • 100 gr gula pasir
  • Es batu secukupnya
  • Biji selasih

Cara membuat:

  • Rebus kolang-kaling, gula pasir, daun jeruk dan air dengan api kecil.
  • Tambahkan air gula dan biarkan air menyusut. Matikan api kompor, biarkan hingga dingin.
  • Dalam panci lain, rebus air hingga mendidih, masukkan gula pasir, aduk hingga larut. Setelah gula larut, matikan kompor dan masukkan air perasan markisa.
  • Dalam gelas saji, masukkan kolang-kaling, tuang sirup markisa, tambahkan es batu dan biji selasih. Sajikan.

2. Kolak kolang-kaling

Bahan-bahan:

  • 5 buah pisang raja
  • 100 gram kolang-kaling, potong
  • 5 buah mata nangka, potong
  • 250 gram gula merah, sisir halus
  • 200 ml air
  • 500 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 2 lembar daun pandan, simpulkan
  • ½ sdt garam

Cara membuat:

  • Potong-potong pisang sesuai selera.
  • Rebus air dan gula merah yang sudah disisir halus.
  • Angkat lalu tuang kembali ke dalam panci.
  • Masukkan santan, daun pandan, dan garam.
  • Aduk-aduk agar santan tidak pecah hingga mendidih.
  • Masukkan pisang bakar dan kolang-kaling yang sudah dipotong.
  • Masak hingga mendidih.
  • Tambahkan nangka potong dan matikan api kompor.
  • Angkat dan sajikan dengan satu ikat daun pandan.

Demikian beberapa manfaat kolang-kaling dan pilihan menu olahannya untuk  buka puasa. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan