5 Fakta unik Jambu Mete yang Perlu Anda Ketahui

5 Fakta unik dan menarik Buah Jambu Mete yang Perlu Anda Ketahui

Gurubagi. Jambu mete atau biasa juga disebut jambu monyet merupakan tanaman yang berasal dari Brazil. Selain memiliki nama yang unik jambu mete juga memiliki harga jual yang tinggi dari bagian bijinya.

Jambu mete memiliki pohon berukuran sedang, tingginya sampai 12 meter dengan tajuk melebar, bercabang-cabang, dengan bunga berwarna putih.

Daun jambu mete ini berbentuk lonjong atau bulat telur dengan tepian berlekuk-lekuk, guratan tulang daunnya terlihat sangat halus berbatang pendek.

Pada umuumnyajJambu mete  dikenal dengan nama sebutan jambu onyet, meskipun  bentuk dari buahnya  tidak mirip dengan kepala monyet. Berikut ini fakta unik dan menarik buah jambu mete yang perlu anda ketahui.

1. Bijinya tidak termasuk kacang

Selain buah, dari biji dari jambu ini lebih sering dikonsumsi yang biasa disebut kacang mete. Meskipun namanya disebut sebagai kacang, mete ternyata termasuk dalam golongan buah.

Hal ini dikarenakan kacang mete yang berasal dari tanaman jambu monyet. Akan tetapi, mete juga tidak termasuk dalam keluarga jambu. Mete lebih dekat kekerabatanya dengan mangga.

2. Memiliki bentuk buah yang unik

Buah jambu mete atau jambu monyet memang sangat unik, bentuknya seperti jambu air, dengan biji terletak pada bagian bawahnya.

Banyak orang mengira buah jambu ini mirip dengan jambu air, dengan biji pada bawah. Ternyata buah dari jambu mete ini adalah bagian yang disebut dengan kacang mete, sedangkan bagian yang mirip dengan jambu air adalah bagian buah semu.

3. Buah jambu mete merupakan buah semu

Buah yang berbentuk seperti jambu yang kita sebut jambu monyet ternyata bukanlah buah utama dari pohon jambu monyet.

Baca :

Buah ini disebut buah semu karena berasal dari pembesaran tangkai buah. Bagian buah sejati justru ada pada mete yang kita sebut sebagai kacang.

4. Penggunaan buah jambu mete

Pemanfaatan buah jambu mete lebih banyak terletak pada kacangnya. Jambu mete ini memiliki 2 jenis buah, yaitu buah sejati dan buah semu. Kedua bagian buah ini sangat bermanfaat dan dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan masakan.

Buah jambu mete ini mulai dapat dimakan langsung, hingga kacangnya dapat dimanfaatkan untuk olahan kue, coklat,  susu bahkan selai.

5. Biji jambu dijual tanpa kulitnya

Fakta unik terakhir dari jambu mete ini, dimana biji atau kacang dari jambu mete ini berbeda dengan kacang tanah lainnya yang kita kenal, kacang mete dijual tanpa kulit.

Hal ini disebabkan karena kulit mete masih cukup keras dan getah yang menyebabkan gatal dan kemerahan pada kulit.

Demikian ulasan fakta unik dan menarik buah  jambu mete yang perlu Anda ketahui. Semoga bermanfaat

Tinggalkan Balasan