6 Fakta Unik dan Menarik Seputar Semut yang Wajib Anda Ketahui
Gurubagi.com. Semut dengan nama latin formicidae, memiliki beberapa fakta unik untuk Anda ketahui. Semut masuk dalam keluarga serangga, yang masih satu keturunan dengan generasi tawon.
Mereka hidup secara berkeloni dan dalam jumlah yang sangat banyak. Semut berkeliaran hampir di segala tempat dan keadaannya terkadang mengganggu.
Berikut ini adalah 6 fakta unik dan meanrik seputar semut yang wajib Anda ketahui.
1. Kebanyakan semut yang Anda lihat adalah betina
Fakta unik semut yang pertama adalah kebanyakan semut yang Anda lihat adalah betina. Semut memiliki sistem kasta.
Didalam kehidupan semut memiliki beberapa pembagian tanggung jawab di antara mereka. Ratu adalah pendiri koloni, dan perannya adalah bertelur.
Semut pekerja semuanya perempuan, dan mereka ini bertanggung jawab atas pekerjaan koloni yang harmonis. Tugas mereka berkisar dari merawat ratu dan yang muda, mencari makan, mengawasi konflik di koloni, dan membuang kotoran.
2. Semut tidak memiliki paru-paru
Fakta unik berikutnya bahwa semut tidak memiliki paru-paru. Karena ukuran tubuhnya yang kecil, semut tidak memiliki ruang untuk mengakomodasi sistem pernapasan yang kompleks seperti manusia.
Sebaliknya, mereka memiliki cara pernafasan sendiri untuk membantu mengangkut oksigen ke seluruh tubuh mereka.
3. Semut memiliki cakar pada kakinya
Fakta ketiga semut, bahwa semut memiliki cakar pada kakinya. Serangga ini memiliki cakar pada kakinya yang berjumlahkan tiga pasang, fungsinya adalah untuk membantu merayap.
Semut juga punya aorta punggung yang berfungsi seperti jantung. Tubuhnya terdiri dari tiga bagian yaitu kepala, dada, dan perut.
Baca :
- Fakta Unik Seputar Ulat yang Menarik dan Perlu Anda Ketahui
- 6 Fakta Unik Seputar Lalat, Hewan yang Berkerabat dengan Nyamuk
4. Semut memiliki dua buah perut
Semut meskipun bentuk tubuhnya kecil, ternyata memiliki dua perut digunakan oleh semut untuk menyimpan makanan untuk dirinya sendiri, sedangkan yang lainnya digunakan untuk menyimpan makanan yang akan dibagikan dengan semut lainnya.
Proses membagikan makanan ini dikenal dengan sebutan trofalaksis atau trophallaxis, yaitu sebuah kebiasaan semut untuk melakukan pertukaran makanan atau cairan di antara individu di dalam sebuah koloni.
5. Semut tidak memiliki telinga
Binatang kecil ini tidak memiliki semut. Semut tidak memiliki telinga. Meskipun mereka tidak memiliki telinga, bukan berarti mereka tuli.
Semut menggunakan getaran untuk mendengar dan menggunakannya saat mencari makanan atau sebagai sinyal alarm tanda bahaya. Semut menggunakan getaran di tanah untuk mendengar suara yang terekam di organ subgenual yang terletak di bawah lutut.
6. Semut mampu berenang
Pada umumnya semut tidak dapat berenang, akan tetapi ada beberapa spesies semut yang bisa berenang. Semut memiliki kemampuan untuk bertahan hidup di air dengan menggunakan cara mereka sendiri yang memudahkan mereka untuk dapat mengambang di atas air.
Meskipun kaki semut tidak didesain seperti binatang lain yang dapat berenang d air, akan tetapi mereka akan menggunakan kaki mereka untuk menendang diri mereka sendiri ketika di atas air.
Demikian 6 faka unik dan menarik seputar semut yang wajib Anda ketahui. Semoga bermanfaat