Prota dan Promes Kelas 1 SD K13 Terbaru Tahun Pelajaran 2021/2022
Gurubagi.com. Prota dan Promes Kelas 1 SD Kurikulum 2013 (K13) Revisi Terbaru Tahun Pelajaran 2021/2022, kami bagikan sebagai bahan referensi untuk membantu dalam membuat perangkat pembelajaran.
Penyusunan Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dikembangkan dengan berpedoman pada Program Tahunan (Prota) dan Program Semester (Promes).
Penyusunan prota dan promes harus sesuai ketentuan yang ditetapkan agar dapat menjadi dasar pembuatan administrasi pembelajaran lainnya.
1. Program Tahunan (Prota)
Program Tahunan merupakan merupakan susunan alokasi waktu pembelajaran selama satu tahun untuk mencapai standar kompetensi (SK) dan kompetensi dasar (KD) yang diharapkan.
Penetapan alokasi waktu ini dibutuhkan agar seluruh Kompetensi Dasar dapat tercapai dan dikuasai oleh peserta didik.
Penentuan alokasi waktu ditentukan pada jumlah jam pelajaran sesuai struktur kurikulum yang berlaku dan juga keluasan materi yang harus peserta didik kuasai.
Program Tahuanan akan menjadi pedoman bagi pengembangan program-program berikutnya, seperti program semester (promes), rencana mingguan, rencana harian, silabus, dan juga sistem penilaian pembelajaran.
Langkah-langkah Menyusun Prota
Komponen Program Tahunan, meliputi identifikasi (satuan pendidikan, mata pelajaran, tahun pelajaran), Kompetensi Inti, Kompetensi Dasar, alokasi waktu, dan keterangan.
Langkah -langkah menyusun prota
a. Menganalisis kalender pendidikan serta menyesuaikan kebutuhan berdasarkan ciri/karakter unit satuan pendidikan.
b. Memberikan tanda untuk hari libur, permulaan tahuan ajaran baru, pekan minggu efektif belajar, dan jam efektif belajar setiap minggu.
Berikut ini adalah hari libur yang perlu diberi tanda meliputi :
- Hari akhir tahun ajaran;
- Hari keagamaan;
- Hari besar nasional; dan
- Hari khusus.
c. Memperhatikan minggu efektif guna menyusun alokasi waktu pada setiap kompetensi dasar.
d. Menetapkan alokasi waktu yang untuk setiap mata pelajaran, kompetensi dasar, dan pokok bahasannya di pekan efektif. Alokasi waktu yang disediakan harus sesuai dengan ruang
2. Program Semester (Promes)
Program Semester (Promes) adalah bentuk penjabaran dari prota yang berisi gambaran pembelajaran dan pencapaian yang ingin diraih selama satu semester.
Semester merupakan satuan waktu yang digunakan untuk menyelenggarakan program pendidikan.
Fungsi promes
Fungsi promes adalah sebagai berikut.
a. Promes akan mempermudah guru untuk mengajarkan materi untuk dikuasai peserta didik dalam satu semester.
b. Mampu mengarahkan kegiatan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang telah diprogram.
c. Merupakan tolak ukur efektifitas pada saat proses pembelajaran.
d. Menjadi bahan untuk menyusun data, sehingga terbentuk keseimbangan kerja.
Langkah Penyusunan Promes
Langkah-langkah menyusun Promes :
1. Memasukkan kompetensi dasar dan indikator, topik, dan sub topik materi/bahasan ke dalam format promes yang tersedia.
2. Menentukan banyaknya jam yang tersedia di kolom minggu dan banyaknya tatap muka setiap minggu per mata pelajaran.
3. Menambahkan catatan di setiap bagian yang membutuhkan keterangan.
Komponen promes
Berikut ini adalah komponen promes.
1. Identitas
- Satuan Pendidikan
- Mata Pelajaran
- Kelas
- Semester
- Tahun Pelajaran
2. Format isian
- Materi
- Tema
- Sub Tema
- Alokasi Waktu
- Bulan (Terinci Per Minggu)
Prota dan Promes Kelas 1 SD Kurikulum 2013 Revisi Terbaru
Adapun Prota dan Promes Kelas 1 SD Kurikulum 2013 yang dibagikan ini dapat dilengkapi dan disempurnakan oleh Bapak/Ibu Guru sesuai kebutuhan.
Program Tahunan dan Program Semester Kelas 1 SD K13 ini dapat dijadikan pedoman dalam penyusunan administrasi pembelajaran berikutnya, seperti silabus, KKM, dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).
Prota dan Promes Kelas 1 SD Kurikulum 2013 selengkapnya dapat di unduh pada link berikut.
Prota dan Promes Kelas 1 SD K13 Tahun Pelajaran 2021/2022 – Unduh
Prota dan Promes SD Kurikulum 2013 lainnya dapat di unduh pada link berikut.
- Prota dan Promes kelas 2 SD Kurikulum 2013 – Unduh
- Prota dan Promes kelas 3 SD Kurikulum 2013 – Unduh
- Prota dan Promes kelas 4 SD Kurikulum 2013 – Unduh
- Prota dan Promes kelas 5 SD Kurikulum 2013 – Unduh
- Prota dan Promes kelas 6 SD Kurikulum 2013 – Unduh
Demikian yang dapat kami bagikan mengenai Prota dan Promes Kelas 1 SD Kurikulum 2013 revisi terbaru Tahun Pelajaran 2021/2022. Semoga bermanfaat.
alhamdulillah
Terima kasih kunjungannya. Semoga bermanfaat.
terimakasih, jazakalloh khaoiran katsiran
Sama-sama, semoga bermanfaat. Terima kasih sudah berkunjung.