Fakta Menarik Seputar Bawang Merah yang Perlu Anda Ketahui

Fakta Menarik Seputar Bawang Merah yang Perlu Anda Ketahui

Gurubagi.com. Bawang merah (Allium cepa L. var. aggregatum) merupakan salah sat bumbu dapaur yang wajib ada hampir disetiap menu olahan masakan.

Bawang merah berupa umbi yang dapat dimakan mentah, seperti untuk bumbu masak, acar, obat tradisional. kulit umbinya dapat dijadikan zat pewarna dan daunnya dapat pula digunakan untuk campuran sayur.

Bawang merah memiliki berbagai kandungan nutrisi yang dapat bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Selain itu bawang ini bisa dimanfaat untuk perawatan kesehatan kulit.

Meskipun hanya sebagai bumbu dapur, ternyata bawang merah memiliki beberapa fakta menarik. Berikut ini adalah beberapa fakta menarik dari bawang merah yang perlu Anda ketahui.

1. Banyak memiliki kandungan gizi

Fakta menarik pertama bahwa memiliki kandungan gizi.  Bawang merah mengandung, kalium, dan asa folat. Selain itu, bawang merah juga mengandung kalsium dan zat besi.

Bawang merah juga mengandung zat pengatur tumbuh alami berupa hormon auksin dan giberelin. Bawang merah juga dikenal sebagai obat karena mengandung efek antiseptik dan senyawa alliin.

Senyawa alliin oleh enzim alliinase selanjutnya diubah menjadi asam piruvat, amonia, dan alliisin sebagai anti mikoba yang bersifat bakterisida.

Baca :

2. Bawang merah bikin menangis

Bawang merah dapat membuat mata menangis saat mengirisnya. Pada saat diiris atau dihancurkan, sel-sel yang ada pada bawang menjadi terpisah dan melepaskan zat kimia yang disebut faktor lachrymatory atau LF yang dapat mengiritasi mata.

Saat lachrymatory mengenai permukaan mata atau kornea, sistem syaraf akan mendeteksi adanya iritasi, lalu kelenjar mata akan mereseponnya secara alami dengan mengeluarkan air mata.

3. Mengiris bawang merah agar tidak menangis

Jika Anda pernah mengiris bawang merah, pasti Anda merasakan reaksi pada mata Anda secara alami merespin mengeluarkan air mata.

Ada beberapa cara mengiris bawang merah tanpa menangis atau mengeluarkan air mata, diantaranya.

  • Mengirisnya di dekat air mengalir.
  • Gunakan pisau yang tajam agar potongan teratur sehingga enzim di dalamya lebih terkontrol dan mengurangi penguapan zat yang membuat pedih.
  • Mendinginkan bawang terlebih dahulu di dalam lemari es sebelum mengupasnya, dengan tujuan bisa memperlambat reaksi kimia yang dilepaskan oleh bawang saat dipotong.
  • Meyalakan lilin di dekat talenan atau cobalah mengiris bawang di dekat kompor panas. Hal ini bisa menjauhkan belerang dari matamu.

4. Bermanfaat untuk kesehatan

Fakta menarik lainnya, adalah bawang merah  dapat bermanfaat untuk kesehatan. karena berbagai kandungan yang dimilikinya. Tidak heran jika bawang merah  bermanfaat bagi kesehatan .

Bawang merah dapat bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mencegah kanker dan penyakit lainnya. Bahkan bawang merah juga dapat bermanfaat untuk kecantikan.

5. Berfungsi sebagai penyedap alami

Fakta menarik berikutnya, bahwa bawang merah dapat befungsi sebagai penyedap alami. Bawang merah mengandung senyawa asam glutamat yang berfungsi sebagai penguat rasa alami.

Penggunaan bawang merah dapat mengantikan penyedap rasa sintetis, seperti MSG. Tidak hanya itu, bawang merah pun dapat menambahkan rasa gurih pada masakan. Pemakaiannya bisa diiris tipis, dicincang, atau dihaluskan bersama bumbu lain.

6. Kulit bawang merah dapat di manfaatkan

Fakta terakhir mengenai bawang merah, ternyata, selain umbi bawang merahnya, kulit dari bawang ini juga dapat dimanfaatkan.

Kulit dari bawang merah ini dapat dimanfaatkan menjadi pupuk organik cair, karena kandungan kulit bawang merah mengandung unsur hara, diantaranya kalium, magnesium, fospor dan zat besi.

Demikian beberapa fakta menarik seputar bawang merah yang perlu Anda ketahui. Semoga bermanfaat

Tinggalkan Balasan