Informasi Hasil Verifikasi dan Validasi Peserta Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang JF Guru dan JF Pengawas Sekolah

Informasi Hasil Verifikasi dan Validasi Peserta Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang JF Guru dan JF Pengawas Sekolah

Gurubagi.com. Informasi Hasil Verifikasi dan Validasi Peserta Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang JF Guru dan JF Pengawas Sekolah telah diterbitkan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Hasil Verifikasi dan Validasi Peserta Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang JF Guru dan JF Pengawas Sekolah diterbitkan melajui Surat Edaran Kemendikbudristek Nomor 3768/B1/HK.04.01/2023 tertanggal 5 Juli 2023.

Surat Edaran Hasil Verifikasi dan Validasi Peserta Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang JF Guru dan JF Pengawas Sekolah tersebut ditujukan kepada seluruh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota.

Di dalam Edaran Hasil Verval Peserta Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang JF Guru dan JF Pengawas Sekolah disampaikan bahwa dalam rangka pelaksanaan Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang (UKKJ) Jabatan Fungsional (JF) Guru dan JF Pengawas Sekolah yang telah disosialisasikan kepada Dinas Pendidikan dan BKD/BKPSDM Pemerintah Daerah Provinsi/Kabupaten/Kota pada hari Rabu tanggal 31 Mei 2023 secara daring, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan telah menerima dan melakukan verifikasi dan validasi usulan pendaftaran calon peserta UKKJ JF Guru dan JF Pengawas Sekolah.

Sehubungan dengan hal tersebut, disampaikan beberapa hal sebagai berikut.

  1. Jumlah pendaftar yang lulus verifikasi dan validasi UKKJ.

 

 

 

 

Baca : Penetapan Sertifikat Halal Produk dan Kantin di Lingkungan Satuan Kerja Kementerian Agama

Keterangan :

Rekap data pendaftar hasil verifikasi dan validasi UKKJ per Provinsi/Kabupaten/Kota sebagaimana terlampir.

Pendaftar yang dinyatakan lulus verifikasi dan validasi dapat dilihat pada laman https://ujikompetensi.kemdikbud.go.id/.

Selanjutnya yang bersangkutan berhak mengikuti UKKJ sesuai jadwal yang sudah ditetapkan.

2. Jadwal pelaksanaan UKKJ

 

 

 

 

 

 

 

 

 Catatan:

Pembagian wilayah dan sesi UKKJ tercantum pada laman https://ujikompetensi.kemdikbud.go.id/

  1. Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan akan melaksanakan coaching clinic secara daring kepada peserta UKKJ pada:

hari/tanggal : Jumat, 07 Juli 2023
waktu : Pukul 08.10 s.d. 10.00 WIB
link zoom : https://s.id/sosialisasi_ujikom
link Youtube : https://s.id/live_sos_ukkj

Sehubungan dengan hal tersebut, dimohon perkenan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota mengizinkan dan menugaskan calon peserta di wilayah binaan Saudara untuk mengikuti coaching clinic dan UKKJ dimaksud.

Surat Edaran Kemendikbudristek tentang Hasil Verval Peserta Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang JF Guru dan JF Pengawas Sekolah selengkapnya dapat dibaca dan di unduh pada tautan berikut ini.

 

Unduh

Lampiran Pengumuman – Unduh

Demikian pengumuman hasil verifikasi dan validasi peserta Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang JF Guru dan JF Pengawas Sekolah. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan