Petunjuk Teknis Pelaksanaan MYRES Tahun 2022
Gurubagi.com. Petunjuk Teknis Juknis Pelaksanaan Madrasah Young Researchers Supercamp MYRES Tahun 2022 telah diterbitkan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama Republik Indonesia.
Sesuai Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 2743 Tahun 2022 di jelaskan mengenai Petunjuk Teknis Juknis Pelaksanaan MYRES Tahun 2022.
Petunjuk Teknis ini bertujuan agar pelaksanaan MYRES yang rangkaian acaranya dimulai bulan Juni sampai dengan Oktober 2022 dapat dilaksanakan sesuai dengan kalender kegiatan.
Kegiatan Madrasah Young Researchers Supercamp MYRES Tahun 2022 diselenggarakan dalam rangka penguatan bakat minat dalam menulis dan ide kreatif hasil karya peserta didik madrasah.
Petunjuk Teknis (Juknis) Pelaksanaan Madrasah Young Researchers Supercamp (MYRES) Tahun 2022 disusun untuk menjamin penyelenggaraan kegiatan Kompetisi MYRES Tahun 2021 yang aman,dengan penerapan protokol kesehatan untuk menghindari resiko penyebaran Covid-19.
Tujuan
Kompetisi Madrasah Young Researchers Supercamp (MYRES) Siswa Madrasah Berbasis Riset bertujuan sebagai berikut
1. Memberikan peluang seluas luasnya dalam ruang gerak terbatas untuk tetap menggali keahlian dan pemikiran kreatif melalui riset dalam tatanan New Normaldi masa Pandemi Covid–19.
2. Memotivasi siswa Madrasah untuk berkreasi dalam berbagai bidang ilmu sesuai dengan minat dan bakatnya.
3. Membangun integritas dan sikap bertanggung jawab (sikap yang terkait dengan kepedulian terhadap lingkungan), kemampuan beradaptasi dengan kondisi yang saat ini terjadi, kemampuan berpikir logis dan analitis, kemampuan bekerja sama dalam kelompok, kemandirian, kepercayaan diri, serta keterampilan berkomunikasi dan kemampuan menulis karya ilmiah.
4. Sarana pembelajaran bagi siswa/i Madrasah dalam menuangkan ide–ide dan gagasan kreatif yang dituangkan dalam tulisan.
5. Menumbuhkembangkan budaya meneliti di kalangan siswa/i Madrasah.
6. Mendorong pencapaian hasil penelitian yang orisinal, berkualitas, dan kompetitif.
7. Mengembangkan potensi intelektual dan daya pikir kritis bagi siswa/i terhadap situasi yang berkembang.
8. Menciptakan generasi muda yang berprestasi dan produktif dalam berkarya.
9. Menyiapkan siswa/i Madrasah untuk siap bersaing di era revolusi industri 4.0
Hasil yang Diharapkan
Hasilyangdiharapkan dari Kompetisi Madrasah Young Researchers Supercamp(MYRES) Siswa Madrasah Berbasis Riset adalah sebagai berikut.
1. Memaksimalkan kemampuan siswa/i madrasah untuk terus kreatif dan berkomitmen melakukan aktivitas dengan protokol kesehatan.
2. Termotivasinya siswa/i Madrasah berkreasi pada bidang ilmu sesuai minat dan bakatnya.
3. Terbangunnya integritas dan sikap tanggung jawab, percaya diri, serta terampil dalam berkomunikasi, berfikir logis dan analistis melalui ide–ide baru yang dituangkan dalam karya ilmiah.
4. Berkembangnya budaya meneliti di kalangan Madrasah yang dapat menghasilkan peneliti berkualitas dan kompetitif.
5. Mengembangkan Siswa untuk berpikir kritis dan sikap intelektual; terciptanya generasi yang berprestasi dan produktif.
Bidang Lomba
Berikut ini adalah bidang lomba MYRES Tahun 2022.
1. Ilmu Keagamaan Islam (Religious Studies)
2. Ilmu Sosial dan Kemanusiaan (Sosial dan Humaniora)
3. Ilmu Matematika, Sains dan Pengembangan Teknologi (Math, Science, and Technological Development)
Persyaratan Peserta
1. Warga Negara Indonesia (WNI).
2. Peserta didik MTs kelas VII, VIII, dan MA kelas X, XI pada tahun pelajaran 2021/2022.
3. Peserta bisa perorangan maupun kelompok (maksimal dua orang) yang terdiri dari ketua dan satu anggta. Penelitian yang dilakukan berkelompok harus berasal dari madrasah yang sama.
4. Setiap peserta hanya diperbolehkan mengirim satu judul penelitian dan memilih satu kategori.
5. Peserta mengirimkan pernyataan bahwa karya yang dikirim belum pernah atau tidak sedang dilombakan.
6. Peserta belum pernah menjadi juara 1 MYRES di bidang dan level yang sama pada tahun sebelumnya.
7. Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran dan mengunggah dokumen sesuai persyaratan (Proposal, Surat Pernyataan Keaslian, Surat Pengantar Kepala Madrasah).
8. Apabila peserta tidak memenuhi persyaratan yang telah ditentukan, maka peserta yang bersangkutan dinyatakan gugur.
Persyaratan Pembimbing
1. Pembimbing adalah guru atau tutor yang membantu siswa dalam melaksanakan penelitian dan penulisan, dibuktikan dengan surat keterangan dari Kepala Madrasah.
2. Pembimbing bertanggung jawab membimbing siswa selama masa penelitian pada topik yang sesuai dengan kompetensinya.
3. Setiap judul penelitian dibimbing oleh maksimal dua orang pembimbing.
Pendaftaran dan Pengunggahan Proposal Penelitian
Pendaftaran dan pengunggahan domumen dilakukan pada laman https://madrasah.kemenag.go.id/mures2022 paling lambat tanggal 3 Juli 2022, dengan langkah-langkah sebagai berikut.
- Peserta mengisi e-formulir pendaftaran.
Peserta mengisi e-proposal.
Peserta mengunggah proposal dan dokumen kelengkapan.
Jadwal Pelaksanaan
Berikut ini adalah jadwal pelaksanaan kegiatan MYRES Tahun 2o22.
- Pendaftaran dan pengunggahan proposal penelitian : 01 Juni s.d. 03 Juli 2022
Penilaian Proposal Penelitian : 05 s.d. 12 Juli 2022
Pengumuman Semifinalis : 15 Juli 2022
Presentasi dan penilaian semifinalis : 21 s.d. 26 Juli 2022
Pengumuman Finalis : 30 Juli 2022
Supercamp Online/Offline : 05 s.d. 07 Agustus 2022
Mentoring : 08 Agustus s.d. 23 September 2022
Batas Akhir Pengumpulan Laporan Penelitian : 25 September 2022
Pengumuman Grand Finalis : 01 Oktober 2022
Presentasi Hasil Penelitian dan MYRES EXPO 2022 : 08 s.d. 12 Oktober 2022
Aspek Penilaian
1.Penilaian proposal penelitian
a. Originalitas (keaslian) gagasan
b. Kreativitas dan kekinian
c. Relevansi teori dan kajian pustaka yang digunakan
d. Metode penelitian
e. Kebermanfaatan
f. Koherensi dan Teknik penulisan
- Penilaian presentasi proposal
a. Materi: desain materi, urutan materi, estetika
b. Kemampuan presentasi: percaya diri, mampu menjelaskan materi dengan baik, efektifitas presentasi
- Penilaian laporan hasil penelitian
a. Originalitas (keaslian) gagasan
b. Kreatifitas dan kekinian
c. Relevansi teori dan kajian pustaka yang digunakan
d. Metode penelitian
e. Kebermanfaatan
f. Pemaparan hasil dan pembahasan
g. Koherensi dan Teknik penulisan
4. Penilaian presentasi hasil penelitian
a. Materi: desain materi, urutan materi, estetika
b. Kemampuan presentasi: percaya diri, mampu menjelaskan materi dengan baik, efektifitas presentasi, mempertahankan argumentasi
5. Penilaian Pameran dan Poster (Online Exhibition) *Jika Memungkinkan
a. Tampilan meliputi harmonisasi warna, tata letak, dekorasi, kebersihan, kerapian.
b. Kebenaran isi poster (substansi ilmiah).
Tim Juri
Penjurian pada semua tahap seleksi akan dilakukan oleh tim juri yang dibentuk dan ditetapkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam. Tim juri terdiri dari para peneliti dari berbagai lembaga penelitian dan perguruan tinggi. Keputusan tim juri tidak dapat diganggu gugat.
Juknis Pelaksanaan Madrasah Young Researchers Supercamp MYRES Tahun 2022 selengkapnya dapat dibaca dan di unduh pada tautan berikut ini.
Demikian Petunjuk Teknis Juknis Pelaksanaan MYRES Tahun 2022. Semoga bermanfaat.