5 Manfaat Daun Salam Bagi Kesehatan, Salah Satunya Obati Diabetes

5 Manfaat Daun Salam Bagi Kesehatan, Salah Satunya Obati Diabetes

Gurubagi.com. Daun salam merupakan salah satu daun rempah khas makanan nusantara  yang sangat familiar sebagai penyesap makan, karena memiliki  aroma yang khas.

Cukup tambahkan daun salam sebagai salah satu rempah dalam membuat olahan daging, sup, sayur atau pun masakan lainnya, maka arpma makanan akan lebih harum, kaya rasa, dan gurih saat disantap.

Pohon salam bisa tumbuh dengan tinggi mencapai 30 meter (m) dan hidup secara liar di hutan. Tanaman ini juga mudah ditanam di halaman rumah atau kebun.

Ternyata, manfaat daun salam tidak hanya sebaagi penambah aroma. Selain digunakan sebagai penyedap masakan, daun dan minyaknya juga berguna bagi kesehatan.

Daun salam mengandung vitamin dan senyawa baik seperti vitamin B2, vitamin B3, vitamin C, Tannin, Alkaloid, Steroid, Triterpenoid, dan Flavonoid. Kandungan inilah yang membuat daun salam memiliki banyak khasiat bagi kesehatan.

Seperti kebanyakan tumbuhan, selain digunakan untuk memberi rasa makanan, daun salam juga telah lama digunakan untuk diseduh dan dinikmati sebagai teh atau diminum air rebusannya.

Dari kandungan daun salam di atas tidak heran jika tumbuhan ini bermanfaat bagi kesehatan. Berikut ini manfaat daun salam bagi kesehatan, salah satunya adalah untuk mengobati diabetes.

1. Menangkal Penyakit Kanker

Kombinasi antioksidan dan senyawa organik dalam daun salam, termasuk fitonutrien, katekin, linalool, dan parthenolide terbukti menahan perkembangbiakan sel kanker serviks dan membantu melindungi tubuh dari efek radikal bebas.

Baca :

Radikal bebas dapat menyebabkan sel sehat bermutasi menjadi sel kanker. Daun salam sangat efektif dalam mencegah hal tersebut terjadi.

2. Mengobati Diabetes

Daun salam juga bermanfaat dalam menurunkan kadar glukosa darah, kolesterol, dan trigliserida, sehingga bermanfaat untuk menyembuhkan diabetes tipe 2.

Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda bisa mengeringkan daunnya dan menjadikannya bubuk, kemudian mengonsumsinya secara rutin dengan menambahkan satu sendok teh menjadi dua ke dalam 200 mililiter (ml) air.

Antioksidan dalam daun salam mendukung tubuh untuk memproses insulin dengan lebih efisien, menjadikannya pilihan yang baik bagi penderita diabetes dan penderita resistensi insulin.

3. Menjaga Kesehatan rambut

Manfaat daun salam juga dapat bekerja sangat baik untuk menjaga kesehatan rambut akibat  ketombe dan mengurangi masalah rambut rontok.

Jika Anda ingin meningkatkan kesehatan rambut dan menghilangkan ketombe, Anda bisa mencoba dengan merendam daun salam dalam air dan kemudian menggosokkannya pada kulit kepala setelah keramas.

Senyawa dalam manfaat daun salam dapat membantu menghilangkan kulit kering dan ketombe.

4. Obati Asam Urat

Air rebusan daun salam dapat mengatasi mereka yang memiliki masalah asam urat.  Penyakit asam urat merupakan penyakit yang menyerang persendian.

Mereka yang menderita asam urat sering kali merasakan nyeri yang membuat aktivitas menjadi terganggu.

Kandungan asam urat yang tinggi membuat rasa nyeri tersebut terasa sangat menyakitnya. Untuk mengobati penyakit ini bisa menggunakan daun salam.

5. Menurunkan Tekanan Darah dan Kolesterol

Manfaat daun salam lainnya, yaitu bisa menjadi obat untuk menurunkan tekanan darah dan kolesterol yang ada di dalam tubuh.

Kandungan flavonoid yang cukup tinggi dalam daun salam mampu menurunkan tekanan darah. Kandungan quercetin yang ada di dalam tanaman rempah ini juga mampu menurunkan kolesterol yang ada di dalam tubuh.

Untuk membuat minuman dari daun salam, caranya mudah cukup ambil 10 hingga 15 lembar daun salam yang sudah dicuci bersih kemudian rebus dengan tiga gelas air.

Jika air yang tersisa tinggal 1 gelas, segera matikan kompor dan kemudian saring air rebusan daun salam ini. Biarkan hingga dingin dan siap dikonsumsi pada malam hari.

Demikian ulasan mengenai 5 manfaat daun salam bagi kesehatan. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan