Latihan Soal PAS Fisika Kelas 10 Semester 2 SMA SMK dan Pembahasannya 

Latihan Soal PAS Fisika Kelas 10 Semester 2 SMA SMK dan Pembahasannya 

Gurubagi.com. Berikut ini kami bagikan latihan soal  Penilaian Akhir Semester (PAS) Fisika kelas 10 SMA SMK semester 2 dan pembahasannya.

Latihan soal PAS ini untuk membantu belajar peserta didik Kelas 10 SMA/SMK dalam memahami materi PAS Fisika semester 2 Tahun Pelajaran 2021/2022.

Penilaian Akhir Semester (PAS) Fisika merupakan salah satu bentuk penilaian hasil belajar selama satu semester, selain bentuk penilaian lainnya, seperti Penilaian Ulangan Harian, Penilaian Tugas, dan Penilaian Akhir Semester.

Berdasarkan pada Peraturan Pemerintah Nomor 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan dijelaskan bahwa penilaian pendidikan pada jenjang pendidikan dasar dan menengah terdiri atas tiga bentuk, sebagai berikut.

1. Penilaian hasil belajar oleh pendidik.

2. Penilaian hasil belajar oleh satuan pendidikan.

3. Penilaian hasil belajar oleh Pemerintah.

Setiap satuan pendidikan, selain wajib melakukan perencanaan dan proses pembelajaran, juga perlu melakukan penilaian hasil pembelajaran sebagai upaya terlaksananya proses pembelajaran yang efektif dan efisien. Salah satu bentuk penilaian tersebut adalah Penilaian Akhir Semester (PAS).

Tujuan Penilaian Akhir Semester

Secara umum, tujuan Penilaian Akhir Semester (PAS) adalah untuk menilai pencapaian kompetensi peserta didik selama satu semester dan hasilnya dijadikan sebagai bahan penyusunan laporan kemajuan belajar.

Sedangkan secara khusus, tujuan pelaksanaan Penilaian Akhir Semester adalah sebagai berikut.

1. Untuk memperbaiki proses pembelajaran yang sudah berlangsung selama satu semester.

2. Untuk mengetahui kemajuan dan hasil belajar peserta didik selama satu semester.

3. Untuk mendiagnosa kesulitan belajar peserta didik.

4. Untuk memotivasi peserta didik dalam melakukan perbaikan hasil belajar.

5. Untuk mendeteksi kebutuhan remidial dan pengayaan peserta didik.

Baca : Latihan Soal PAS Fisika Kelas 10 Semester 2 SMA SMK dan Pembahasannya 

Fungsi Penilaian Akhir Semester

Berikut ini beberapa fungsi dari pelaksanaan Penilaian Akhir Semester.

1. Sebagai salah satu bahan pertimbangan dalam menentukan kenaikan kelas.

2. Sebagai umpan balik dalam perbaikan proses pembelajaran.

3. Sebagai upaya untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik.

4. Sebagai evaluasi diri terhadap kinerja peserta didik.

Latihan Soal PAS Semester 2 Fisika Kelas 10 SMA SMK dan Pembahasannya

 

Latihan Soal PAS fisika kelas10 SMA/SMK yang kami bagikan ini dapat menjadi referensi belajar peserta didik kelas dalam menyiapkan diri menghadapi Penilaian Akhir Semester Genap Tahun Pelajaran 2021/2022.

Materi soal Penilaian Akhir Semester Fisika diambilkan dari materi fisika kelas 10 SMA/SMK semester 2 Kurikulum 2013. Soal berbentuk uraian dan dilengkapi dengan pembahasannya.

1. Jelaskan bagaimana cara perpindahan kalor, jelaskan dab berikan contohnya masing-masing!

Pembahasan :

.Terdapat  tiga cara kalor berpindah dari satu benda ke benda lain yaitu

a. Konduksi

Konduksi adalah perpindahan panas melalui zat padat yang tidak ikut mengalami perpindahan. Artinya, perpindahan kalor pada suatu zat tersebut tidak disertai dengan perpindahan partikel-partikelnya.

Contoh : Benda yang terbuat dari logam akan terasa hangat atau panas jika ujung benda dipanaskan, misalnya ketika memegang kembang api yang sedang dibakar.

b. Konveksi

Konveksi adalah perpindahan panas melalui aliran yang zat perantaranya ikut berpindah.

Contoh: Gerakan naik dan turun air ketika dipanaskan. Gerakan naik dan turun kacang hijau, kedelai dan lainnya ketika dipanaskan.

c. Radiasi : Perpindahan kalor dengan cara pancaran

Contoh : Akibat radiasi kalor saat menghadapkan telapak tangan pada bola lampu yang menyala atau saat Anda duduk di dekat api unggun.

2. Jelaskan  apa yang dimaksud dengan perpindaha kalor !

Pembahasan :

Perpindahan kalor atau panas adalah perpindahan energi akibat adanya perbedaan suhu di antara dua tempat yang berbeda. Perpindahan panas meliputi proses pemasukan dan pengeluaran panas.

3. Perhatikan diagram berikut!

Berikan dua contoh perubahan zat dari diagram di atas!

Pembahasan :

Contoh perubahan zat berdasarkan diagaram.

a. Membeku : air menjadi es dan cairan agar-agar setelah dibiarkan pada suhu dingin

b. Mencair : es meleleh dan lilin meleleh

c. Menguap : Air mendidih dn pakaian basah yang di jemur

d. Menyublim : kapur barus dan penyegar udara yang digntung

e. Mengkristal : Proses pembuatan garam dan terbentuknya salju dari butiran-butiran air di

langit.

f. Mengembun : embun pada pagi hari dan gumpalan awan yang berubah jadi hujan

4. Air Sebanyak 2 kg bersuhu 40 oC akan dipanaskan hingga suhu 70 o Jika diketahui kalor jenis air 4.186 j/kgoC, Berapakah kalor yang diserap oleh air tersebut?

Pembahsan :

Diketahui:
m = 2 kg
c = 4.186 j/kgoC
∆T = (70 – 40)oC = 30oC

Ditanyakan:
Q = ?

Jawab:
Q = mc∆T
Q = 2 x 4.186 j/kgoC x 30oC
Q = 251.160 J

5. Berapakah kalor yang dibutuhkan untuk menaikkan suhu sebuah logam perak yang massanya 8 kg dari 20oC hingga suhu 120 o Jika diketahui kalor jenis perak 230 J/kgoC?.

Pembahasan :

Diketahui:
m = 8 kg
T1 = 20oC
T2 = 120 oC
c = 230 J/kgoC

Ditanyakan:
Q = ?

Jawab:
Q = mc∆T
Q = mc(T2 – T1)
Q = 8 x 230 x 100 oC
Q = 184.000 j = 184 KJ

Jadi, Kalor yang di butuhkan untuk menaikkan suhu logam tersebut, yaitu sebanyak 184 KJ

….

Latihan soal Penilaian Akhir Semester 2 fisika kelas 10 SMA SMK dan pembahasannya selengkapnya dapat diunduh pada tautan berikut ini.

Latihan soal  PAS fisika Kelas 10 SMA SMK semester 2 – Unduh

Demikian latihan soal  PAS fisika Kelas 10 SMA SMK semester 2 dan pembahasannya. Semoga bermanfaat

Tinggalkan Balasan