Daftar Sekolah Penetapan Kedua Hasil Automasi Akreditasi Tahun 2024

Daftar Sekolah Penetapan Kedua Hasil Automasi Akreditasi Tahun 2024

Gurubagi.com. Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (BAN-PDM) baru saja mengumumkan daftar sekolah (SD/MI, SMP/MTs, SMA.MA, SMK/MAK) Penetapan Kedua Hasil Automasi Akreditasi Satuan Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Tahun 2024.

Daftar Satuan Pendidikan Penetapan Kedua Hasil Automasi Akreditasi Tahun 2024 ditetapkan melalui Surat Keputusan Kepala BAN-PDM Nomor 104/BAN-PDM/SK/2024 tentang Penetapan Kedua Hasil Automasi Akreditasi Satuan Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Tahun 2024.

Di dalam Surat Keputusan Kepala BAN-PDM tersebut diinformasikan bahwa satuan pendidikan dasar dan pendidikan menengah yang nama-namanya tercantum dalam lampiran surat keputusan mendapatkan perpanjangan status akreditas berdasarkan penilaian sistem terhadap perkembangan kinerja satuan pendidikan dasar dan pendidikan menengah.

Baca : Instrumen Akreditasi PAUD SD SMP SMA SMK SLB Tahun 2024

Penetapan daftar satuan pendidikan hasil automasi akreditasi Tahun 2024 (penetapan kedua) ini berdasarkan hasil Rapat Pleno BAN-PDM tanggal 22 Juli 2024 tentang persetujuan Penetapan Kedua Hasil Automasi Akreditasi Satuan Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Tahun 2024.

Daftar Sekolah Penetapan Kedua Hasil Automasi Akreditasi Tahun 2024
Daftar Satuan Pendidikan Penetapan Kedua Hasil Automasi Akreditasi Satuan Dikdasmen Tahun 2024

Akreditasi adalah alat pengaturan diri (self-regulation) agar satuan pendidikan mengetahui kekuatan dan kelemahannya serta melakukan upaya terus menerus untuk meningkatkan kekuatan dan memperbaiki kelemahannya.

Automasi akreditasi merupakan perpanjangan masa berlaku sertifikat akreditasi secara otomatis melalui ‘Dashboard Asessmen’. Berkaitan dengan hal tersebut, sekolah/madrasah diwajibkan agar selalu memutakhirkan data setiap tahun atau secara berkala melalui Dapodik.

Terkait dengan pelaksanaan automasi akreditasi Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah Tahun 2024, BAN-PDM telah menetapkan daftar SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, dan SMK/MAK penerima hasil automasi akreditasi Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah Tahun 2024.

Daftar Satuan Pendidikan Penetapan Kedua Hasil Automasi Akreditasi Satuan Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Tahun 2024 selengkapnya dapat dibaca dan di unduh di sini.

Demikian informasi mengenai daftar sekolah penetapan kedua Hasil Automasi Akreditasi Satuan Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Tahun 2024. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan