Kalender Pendidikan Provinsi Aceh Tahun Pelajaran 2021/2022
Gurubagi.com. Kalender Pendidikan Kaldik Provinsi Aceh Tahun Pelajaran 2021/2022 telah diterbitkan oleh Dinas Pendidikan Aceh dan Kepala Kantor Kementerian Agam Provinsi Aceh.
Kalender Pendidikan Bagi Sekolah/Madrasah Dalam Provinsi Aceh Tahun Pelajaran 2021/2022, tertuang dalam Surat Keputusan bersama tersebut bernomor 420/B.1/1808/2021 dan nomor 1677 Tahun 2021 tertanggal 17 Mei 2021 tentang
Untuk mewujudkan penjadwalan, keserasian, keseragaman, dan keterpaduan dalam pemberian layanan prima bidang pendidikan, perlu ditetapkan pengaturan hari-hari efektif dan hari-hari linbur Sekolah/Madrasah dalam suatu kalender pendidikan.
Berdasarkan pertimbangan tersebut, maka ditetapkan Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2021/2022 bagi Sekolah/Madrasah dalam Provinsi Aceh.
Kalender Pendidikan merupakan bentuk pengaturan waktu untuk kegiatan pembelajaran siswa selama satu tahun pelajaran yang mencakup permulaan tahun pelajaran, minggu efektif belajar, waktu pembelajaran efektif dan hari libur.
Kalender pendidikan berfungsi untuk mendorong efektivitas dan efisiensi proses pembelajaran di sekolah, dan untuk menyelaraskan antara ketentuan hari efektif dengan hari libur sekolah.
Kalender Pendidikan khususnya berguna bagi guru untuk pedoman dalam penyusunan Program Tahunan (Prota), Program Semester (Promes), Silabus, dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).
Komponen Kalender Pendidikan
Di dalam Kalender Pendidikan biasanya memuat hari efektif, minggu efektif, libur semester, libur hari besar nasional, libur hari besar keagamaan, dan libur khusus.
Berikut ini adalah komponen-komponen yang terdapat dalam Kalender Pendidikan.
1. Permulaan tahun pelajaran
Permulaan tahun pelajaran adalah waktu dimulainya kegiatan pembelajaran pada awal tahun pelajaran pada setiap satuan pendidikan.
2. Minggu efektif belajar
Minggu efektif belajar adalah jumlah minggu kegiatan pembelajaran untuk setiap tahun pelajaran pada setiap satuan pendidikan, yaitu 34 sampai 38 minggu.
3. Waktu pembelajaran efektif
Waktu belajar efektif merupakan jumlah jam pembelajaran setiap minggu, meliputi jumlah jam pembelajaran untuk seluruh mata pelajaran termasuk muatan lokal, yaitu 32 sampai 36 jam pembelajaran.
4. Waktu libur
Waktu libur adalah waktu yang ditetapkan untuk tidak diadakannya kegiatan pembelajaran terjadwal pada satuan pendidikan yang dimaksud.
Waktu libur dapat berbentuk jeda tengah semester, jeda antar semester, libur akhir tahun pelajaran, hari libur keagamaan, hari libur umum (termasuk hari-hari libur nasional), dan hari libur khusus.
Kalender Pendidikan untuk setiap satuan pendidikan disusun oleh masing-masing satuan pendidikan. Penyusunannya berdasarkan alokasi waktu pada Standar Isi dengan memperhatikan ketentuan pemerintah.
Hari efektif pada satuan pendidikan ditetapkan dengan cara menghitung jumlah hari dalam satu bulan atau tahun dikurangi hari libur, ulangan semester gasal dan genap, dan beberapa hari lain sesuai kebijakan sekolah.
Kalender Pendidikan Provinsi Aceh Tahun Pelajaran 2021/2022
Berikut ini adalah pedoman dalam penyusunan kalender pendidikan provinsi Aceh Tahun Pelajaran 2021/2022.
Permulaan dan Akhir Tahun Pelajaran
Permulaan tahun pelajaran dimulai hari Senin, tanggal 12 Juli 2021. Hari pertama belajar dimulai secara serempak dalam provinsi Aceh mulai dari jenjang PAUD/TK/RA, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK, dan SLB.
Sedangkan akhir tahun pelajaran 2021/2022 adalah pada hari Sabtu, tanggal 18 Juni 2022.
Awal Tahun Pelajaran
Hari pertama belajar bagi siswa kelas I, VII, dan X diisi dengan kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah/Madrasah yang dilaksanakan mulai tanggal 12 sampai dengan 14 Juli 2022.
Baca : Contoh Kegiatan MPLS Tahun 2021 Masa Pandemi Covid-19
Pada bulan Ramadhan diisi dengan kegiatan pembelajaran dan/atau dapat diisi dengan kegiatan keagamaan. Teknis kegiatan pembelajaran akan diatur tersendiri dengan pedoman khusus.
Pada awal tahun pelajaran, Kepala Sekolah/Madrasah berkewajiban membuat program yang mencakup :
1. Program Kerja Tahunan Sekolah/Madrasah;
2. Rencana Kerja dan Anggaran Sekolah/Madrasah (RKAS/M); dan
3. Program Supervisi Kelas.
Pada permulaan semester, guru berkewajiban membuat program yang mecakup :
1. Program Semester;
2. Silabus;
3. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran;
4. Program Penilaian;
5. Ko Kurikuler;
6. Ekstra Kurikuler; dan
6. Administrasi kelas lainnya sesuai Kurikulum
Ulangan Umum
Ulangan Umum Semester 1 (ganjil) bagi SD/MI, SMP/MTs. SMA/MA/MAK, dan SLB dilaksanakan mulai tanggal 6 sampai dengan 11 Desember 2021.
Ulangan Umum Semester 2 (genap) bagi SD/MI (kelas 1-V), SMP/MTs (Kelas VII dan VIII), SMA/MA/SMK (kelas X dan XI), dan kelas I – XII bagi SLB dilaksanakan mulai tanggal 6 sampai dengan 11 Juni 2022.
Penyerahan Rapor
Penyerahan rapor untuk semester 1 (ganjil), dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 18 Desember 2021. Sedangkan untuk semester 2 (genap), penyerahan rapor dilakukan pada hari Sabtu, tanggal 18 Juni 2022.
Ujian Sekolah/Madrasah
Ujian Sekolah/Madrasah diperkirakan :
1. untuk SMK : tanggal 21 – 29 Matet 2022;
2. untuk SMA/MA : tanggal 21 – 29 Maret 2022;
3. untuk SMP/MTs : tanggal 21 – 29 Maret 2022; dan
4. untuk SD/MI dan SLB : tanggal 9 – 14 Mei 2022.
Ujian Praktik atau lisan untuk SMK diperkirakan akan dilaksanakan pada bulan Mei 2022. Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional Berbasis Komputer (UAMBNBK) diperkirakan :
1. untuk MA : tanggal 7 – 12 Maret 2022; dan
2. untuk MTs : tanggal 7 – 12 Maret 2022.
Kepastian jadwal pelaksanaan Asesmen Kompetensi Minimal dan Survei Karakter akan diatur dalam ketentuan tersendiri oleh PUSMENJAR.
Hari Belajar Efektif
Jumlah hari belajar efektif dalam satu tahun pelajaran sekurang-kurangnya 240 (dua ratus empat puluh) hari dan sebanyak-banyaknya 255 (dua ratus lima puluh lima) hari belajar.
Jumlah hari/minggu belajar efektif adalah :
1. semester 1 (ganjil) sebanyak 129 hari atau 22 minggu; dan
2. semester 2 (genap) sebanyak 118 hari atau 21 minggu.
Awal semester 1 (ganjil) Tahun Pelajaran 2021/2022 dimulai hari Senin, tanggal 12 Juli 2021 dan berakhir pada hari Sabtu, tanggal 18 Desember 2021.
Sedangkan kegiatan pembelajaran pada semester 2 (dua) Tahun Pelajaran 2021/2022 dimulai hari Senin, tanggal 3 Januari 2022 dan berakhir pada hari Sabtu, tanggal 18 Juni 2022.
Hari Libur
Libur semester 1 (ganjil) Tahun Pelajaran 2021/2022 berlangsung selama 8 (delapan) hari kerja, mulai tanggal 20 sampai dengan 31 Desember 2021.
Libur semester 2 (genap) Tahun Pelajaran 2021/2022 berlangsung selama 17 (tujuh belas) hari kerja. mulai dari tanggal 20 Juni sampai dengan 8 Juli 2022.
Kalender Pendidikan Bagi Sekolah/Madrasah Dalam Provinsi Aceh Tahun Pelajaran 2021/2022 selengkapnya dapat di unduh pada tautan berikut ini.
Demikian informasi mengenai Kalender Pendidikan Kaldik Provinsi Aceh Tahun Pelajaran 2021/2022. Semoga bermanfaat.