Gema Suara Takbir MP3 Merdu Meriahkan Malam Idul Fitri 1442 H 2021
Gurubagi.com. Gema suara takbir akan berkumandang di malam Idul Fitri 1442 Hijriyah. Idul Fitri 1442 Hiriyah menjadi semakin meriah dengan lantunan suara takbir.
Tidak terasa, sebentar lagi kita akan menyambut hari kemenangan, Idul Fitri 1442 Hijriyah tahun 2021. Gema suara takbir menandakan kemenangan umat Islam setelah satu bulan lamanya melaksanakan ibadah puasa Ramadhan.
Bacaan takbir yang pendek maupun bacaan takbir yang panjang saat menyambut hari kemenangan memiliki arti yang sama, yaitu sama-sama mengangungkan kebesaran Allah SWT.
Takbiran atau suara takbir merupakan salah tradisi umat Islam dalam menyambut Idul Fitri. Hampir di setiap tempat, suara takbir berkumandang pada malam lebaran sampai dengan menjelang pelaksanaan shalat Ied di pagi hari.
Kemeriahan suasana Idul Fitri 1442 H sepertinya akan berbeda dengan tahun lalu. Hal ini terjadi karena umat Islam merayakan Idul Fitri 1442 H di tengah-tengah pandemi Covid-19.
Pandemi Covid-19 berdampak pada pembatasan seluruh aktivitas di luar rumah, termasuk akvititas keagamaan yang kita lakukan di tempat ibadah. Akan tetapi, semua jangan sampai mempengaruhi kekhidmatan kita dalam menjalankan ibadah saat bulan Ramadhan.
Di dalam Panduan Ibadah Ramadhan dan Idul Firi 1442 H yang diterbitkan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia, disampaikan bahwa pelaksanaan shalat fardu lima waktu, shalat tarawih dan witir, tadarus Al Qur’an, dan iktikaf dengan pembatasan jumlah kehadiran paling banyak 50% dari kapasitas masjid atau mushala.
Penyelenggaraan ibadah tersebut dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat, menjaga jarak aman 1 meter antar jamaah, dan setiap jamaah membawa sajadahatau mukena masing-masing.
Pengajian ceramah/taushiyah/kultum Ramadan dan Kuliah Subuh paling lama dengan durasi waktu 15 (lima belas) menit.
Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1442 H Tahun 2021 dapat kita laksanakan di masjid atau lapangan terbuka dengan memperhatikan protokol kesehatan secara ketat.
Akan tetapi, jika perkembangan Covid-19 mengalami peningkatan berdasarkan pengumuman Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 untuk seluruh wilayah negeri atau pemerintah daerah pada daerahnya masing-masing.
Terkait dengan pelaksanaan takbir Idul Fitri 1442 H, masyarakat tetap diperbolehkan untuk melakukan takbir Idul Fitri di rumah masing-masing selama pandemi Covid-19 belum terkendali.
Gema takbir yang berkumandang dari semua masjid tahun ini mungkin akan terasa sangat lirih dan menyayat hati. Gema takbir malam ini berkumandang di tengah dunia sedang berduka karena wabah corona atau Covid-19 yang belum juga berakhir.
Baca : Inilah Kumpulan Gambar Ucapan Selamat Idul Fitri 1442 H 2021 Terbaru
Takbir Idul Fitri juga dapat kita laksanakan di masjid oleh pengurus takmir, di jalan oleh petugas atau jemaah dengan jumlah terbatas, hingga melalui media massa dan media sosial.
Di dalam menambah keceriaan lebaran, berikut ini dibagikan suara takbir mp3 merdu untuk meriahkan malam Idul Fitri 1442 H.
Suara takbir merdu ini dapat dengan mudah Anda unduh di smartphone atau laptop dengan cara klik “unduh” untuk menujuk ke link download.
Silakan pilih gema suara takbir yang kita bagikan dalam format mp3 ini sesuai dengan keinginan Anda.
1. Takbir Idul Fitri Merdu 1 (Unduh)
2. Takbir Idul Fitri Merdu 2 (Unduh)
3. Takbir Idul Fitri Merdu 3 (Unduh)
4. Takbir Idul Fitri Merdu 4 (Unduh)
5, Takbir Idul Fitri Merdu 5 (Unduh)
Demikian beberapa gema suara takbir MP3 merdu meriahkan malam Idul Fitri 1442 H 2021. Semoga bermanfaat dan selamat merayakan Idul Fitri 1442 H. Mohon maaf lahir dan batin.