Tanya Jawab Seputar Perencanaan Berbasis Data (PDB)
Gurubagi.com. Berikut ini adalah Tanya Jawab Seputar Perencanaan Berbasis Data (PDB). Perencanaan Berbasis Data (PBD) adalah bentuk pemanfaatan data pada platform Rapor Pendidikan sebagai bentuk intervensi satuan maupun dinas pendidikan maupun pemerintah daerah terhadap mutu dan capaian pendidikannya dan bertujuan untuk mencapai peningkatan serta perbaikan mutu pendidikan yang berkesinambungan.
Perencanaan Berbasis Data (PBD) bertujuan untuk memberikan perbaikan pembelanjaan anggaran serta pembenahan sistem pengelolaan satuan pendidikan yang efektif, akuntabel dan konkret.
Selain itu, Perencanaan Berbasis Data (PBD) juga disesuaikan dengan kebutuhan satuan pendidikan atau dinas berdasarkan identifikasi masalah yang berasal dari data pada platform Rapor Pendidikan, yang kemudian mendorong satuan pendidikan dan dinas pendidikan untuk melakukan pembenahan melalui penyusunan kegiatan peningkatan capaian berdasarkan hasil identifikasi dan refleksi terhadap capaian di Rapor Pendidikan dan kondisi lapangan.
Terdapat 3 (tiga) langkah sederhana dalam proses Perencanaan Berbasis Data (PBD), yaitu Identifikasi, Refleksi, dan Benahi (IRB)
Baca : 3 Tahapan Penerapan Perencanaan Berbasis Data (PBD) Dikdasmen
Tanya Jawab Seputar Perencanaan Berbasis Data
Apakah Perencanaan Berbasis Data dapat dijadikan sebagai dasar penyusunan rencana anggaran kegiatan sekolah (ARKAS)?
Bisa. ARKAS (RKAS) adalah salah satu dokumen yang merupakan hasil dari proses perencanaan berbasis data. Hasil perencanaan berbasis data dapat digunakan untuk RKAS yang sedang berjalan (revisi RKAS) atau RKAS di tahun berikutnya.
Bagaimana satuan pendidikan atau dinas pendidikan membuat rencana kegiatan berdasarkan Perencanaan Berbasis Data dari hasil dari Rapor Pendidikan?
Satuan Pendidikan dapat membuat rencana kegiatan dengan tahapan berikut:
- Satuan pendidikan mengunduh Rapor Pendidikan, melakukan identifikasi dan memilih indikator mana yang akan diperbaiki di satu tahun ke depan
- Indikator yang terpilih dan dianggap masih bermasalah, kemudian akan dilakukan refleksi untuk menemukan akar masalah
- Dari masing masing akar masalah dirumuskan solusi untuk membenahinya dalam bentuk program dan kegiatan
- Program dan kegiatan dimasukkan dalam dokumen perencanaan baik rencana kegiatan tahunan (RKT) maupun rencana kegiatan dan anggaran sekolah (RKAS)
Seberapa penting data hasil Rapor Pendidikan untuk kemudian digunakan dalam Perencanaan Berbasis Data oleh satuan pendidikan atau dinas pendidikan?
Salah satu perubahan mendasar perencanaan berbasis data baik untuk perencanaan satuan pendidikan maupun dinas pendidikan adalah penggunaan Rapor Pendidikan sebagai sumber data utama. Rapor Pendidikan memuat data yang sangat kaya, komprehensif, dan fokus pada hal substansial akan menjadi sumber data yang sangat penting dalam perencanaan berbasis data.
Apakah saya sebagai kepala satuan pendidikan bisa memperbaiki kemampuan numerasi siswa di sekolah saya dengan menggunakan Perencanaan Berbasis Data (PBD) ini?
Bisa, melalui Perencanaan Berbasis Data (PBD) sebagai kepala satuan pendidikan dibantu oleh guru serta tenaga kependidikan lainnya dapat bergotong-royong untuk membenahi kualitas di satuan pendidikan Anda. Detail langkah-langkah dapat Anda unduh untuk kemudian dipelajari dan dieksekusi langsung
Apa yang harus dilakukan dan dibenahi jika ada indikator di satuan pendidikan saya yang berwarna merah atau dibawah capaian?
Jika ada indikator satuan pendidikan Anda yang berwarna merah atau dibawah capaian, Anda dapat melakukan proses IRBB. Dimana tahap dan langkahnya dapat Anda temukan pada hasil unduhan Rapor Pendidikan.
Apakah melalui fitur di Rapor Pendidikan dapat digunakan oleh tenaga pendidik dalam memetakan indikator-indikator yang capaiannya kurang untuk diperbaiki di satuan pendidikannya?
Bisa, Rapor Pendidikan memang dibuat untuk memudahkan Tenaga Pendidikan agar lebih cepat dan mudah dalam mengidentifikasi masalah dan merefleksikan akar masalah serta membenahi kualitas pendidikan dengan rekomendasi langkah konkret sesuai kebutuhan masing-masing satuan pendidikan.
Bagaimana cara saya mendapatkan dan menerapkan rekomendasi Perencanaan Berbasis Data (PBD) untuk satuan pendidikan saya?
Anda dapat melihat panduan berikut untuk mendapatkan dan menerapkan rekomendasi Perencanaan Berbasis Data (PBD).
Demikian Tanya Jawab Seputar Perencanaan Berbasis Data (PBD). Semoga bermanfaat.