Latihan Soal Kimia Korosi Kelas 12 SMA MA dan Kunci Jawabannya
Gurubagi.com. Berikut ini kami bagikan latihan soal kimia korosi untuk kimia kelas 12 SMA MA dan kunci jawabannya.
Latihan soal kimia korosi kelas 12 SMA MA ini untuk membantu belajar peserta didik dalam memahami materi kimia tentang korosi.
Bentuk latihan soal kimia korosi kelas 12 SMA/MA ini adalah Pilihan Ganda dengan lima alternatif jawaban dan sudah tersedia kunci jawabannya yang dapat di pelajari dengan mudah.
Soal nomor 1
Pada proses korosi besi, terjadi reaksi reduksi pada katoda dan oksidasi pada anoda yang melibatkan besi dan lingkungan disekitarnya. Reaksi yang terjadi pada anoda adalah ….
A. O2 + 4H+ + 4e → 2H2O
B. 2H2O → O2 + 4H+ + 4e
C. 2H2O + 2e → H2 + 2OH–
D. Fe → Fe2+ + 2e
E. Fe2+ → Fe3+ + e
Kunci Jawaban : D
Soal nomor 2
Dua buah pipa besi dengan bahan yang sama akan digunakan oleh perusahaan daerah air minum (PDAM) untuk mengalirkan air ke rumah warga.Karena kondisi daerah yang tidak sama, salah satu pipa besi berada pada permukaan tanah sedangkan pipa lainnya berada didalam tanah. Setelah beberapa tahun, maka pihak PDAM melakukan pemeliharaan terhadap pipa tersebut. Pipa yang berada didalam tanah terlihat berkarat sedangkan pipa yang berada pada permukaan tanah hanya terlihat kusam. Faktor yang menyebabkan korosi yang lebih cepat pada pipa di dalam tanah adalah ….
A. air
B. oksigen
C. pH tanah
D. kereaktifan logam
E. stuktur bahan
Kunci Jawaban : C
Soal nomor 3
Perhatikan percobaan di bawah ini dimana logam besi yang dihubungkan dengan logam lain.
Masing–masing logam yang telahbdihubungkan diletakkan ditempat yang sedikit lembab dan bersuasana asam, besi akan terlindungi dari korosi adalah percobaan nomor ….
A. V
B. IV
C. III
D. II
E. I
Kunci Jawaban : A
Soal nomor 4
Rumus kimia karat besi adalah ….
A. Fe2O4.3H2O
B. Fe3O3.xH2O
C. Fe2O3.5H2O
D. Fe2O3.xH2O
E. Fe2O3.5H2O
Kunci Jawaban : D
Soal nomor 5
Mudah atau tidaknya logam berkarat tergantung pada ….
A. banyaknya air
B. keaktifan Logam
C. tingkat Kebasaan
D. suhu Lingkungan
E. banyaknya oksigen
Kunci Jawaban : B
Soal nomor 6
Perlindungan korosi yang paling tepat dilakukan untuk melindungi logam pada rak piring adalah ….
A. mengecat
B. melumuri dengan oli
C. perlindungan katodik
D. dibuat paduan logam
E. dibalut dengan plastik
Soal nomor 7
Logam-logam berikut yang paling mudah mengalami korosi adalah ….
A. Cu
B. Au
C. Zn
D. Ag
E. Pt
Kunci Jawaban : C
Baca : Latihan Soal Benzena Kimia Kelas 12 SMA MA Kurikulum 2013
Soal nomor 8
Di daerah industri, udara dapat mengandung gas-gas SO2, CO2, NO2, O2, N2, dan CO2. Pasangan gas-gas yang dapat menyebabkan terjadinya korosi adalah ….
A. CO dan NO
B. O2 dan N2
C. SO2 dan NO2
D. H2O dan CO
E. CO2 dan CO
Kunci Jawaban : C
Soal nomor 9
Logam yang dapat mencegah terjadinya korosi pada besi dengan cara proteksi katodik adalah ….
A. Mg
B. Pb
C. Sn
D. Ag
E. Co
Kunci Jawaban : A
Soal nomor 10
Perhatikan gambar berikut ini!
Paku yang paling cepat mengalami korosi terdapat pada gambar nomor ….
A. (I)
B. (II)
C. (II)
D. (IV)
E. (V)
Kunci Jawaban : D
Soal nomor 11
Seng dipilih sebagai pelapis besi untuk mencegah terjadinya korosi, karena …
A. besi menjadi anoda
B. seng menjadi katoda
C. seng membentuk lapisan oksida yang dapat mencegah oksidasi lebih lanjut
D. potensial reduksi besi dan seng sama
E. besi menjadi mudah teroksidasi
Kunci Jawaban : C
Soal nomor 12
Perhatikan peristiwa berikut!
Sesuai hasil percobaan tentang korosi di atas, urutan terbentuknya korosi paling cepat adalah ….
A. 1 – 2 – 4 – 3
B. 2 – 1 – 4 – 3
C. 3 – 1 – 2 – 4
D. 3 – 4 – 1 – 2
E. 4 – 2 – 1- 3
Kunci Jawaban : B
Soal nomor 13
Diketahui :
Fe2+(aq) + 2e Fe(s) E0 = – 0,44 Volt
Ni2+(aq) + 2e Ni(s) E0 = – 0,25 Volt
Mg2+(aq) + 2e Mg(s) E0 = – 2,37 Volt
Cu2+(aq) + 2e Cu(s) E0 = + 0,34 Volt
Ag+(aq) + e Ag(s)E0 = + 0,80 Volt
Pb2+(aq) + 2e Pb(s) E0 = – 0,13 Volt
Logam yang dapat melindungi besi dari perkaratan dengan perlindungan katodik adalah ….
A. Ni
B. Mg
C. Cu
D. Ag
E. Pb
Kunci Jawaban : B
Soal nomor 14
Prinsip pencegahan korosi dengan perlindungan katodik adalah ….
A. logam di katoda harus memiliki potensial reduksi lebih besar daripada logam di anoda
B. bahan yang dilindungi harus diletakkan di anoda
C. logam di anoda harus mudah direduksi
D. logam di katoda harus mudah dioksidasi
E. tidak perlu dilakukan
Kunci Jawaban : A
Soal nomor 15
Perlindungan korosi yang paling tepat dilakukan untuk melindungi logam pada bagian mesin yang berputar adalah ….
A. mengecat
B. dibuat paduan logam
C. perlindungan katodik
D. melumuri dengan oli
E. dibalut dengan emas
Kunci Jawaban : D
Soal nomor 16
Mudah atau tidaknya logam berkarat tergantung pada ….
A. banyaknya air
B. keaktifan logam
C. suhu lingkungan
D. tingkat kebasaan
E. banyaknya oksigen
Kunci Jawaban : B
Soal nomor 17
Perhatikan gambar proses korosi berikut!
Proses korosi yang berlangsung paling lambat adalah ….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5
Kunci Jawaban : D
Soal nomor 18
Berikut ini adalah faktor-faktor berikut menyebabkan korosi, kecuali ….
A. suhu
B. minyak
C. pH
D. elektrolit
E. H2O
Kunci Jawaban : B
Soal nomor 19
Kapal yang berada di laut lebih cepat berkarat daripada kapal di sungai. faktor yang paling dominan mempengaruhi perkaratan pada kapal di laut adalah ….
A. elektrolit
B. suhu
C. galvanic coupling
D. pH
E. H2O
Kunci Jawaban : A
Soal nomor 20
Salah satu cara mencegah terjadinya reaksi korosi pada menara adalah ….
A. dilapisi timah
B. direndam dengan air
C. dibakar lalu ditempa
D. dicelupkan pada larutan asam
E. dihubungkan dengan lempeng magnesium
Kunci Jawaban : E
Demikian yang dapat kami bagikan mengenai Latihan Soal Kimia Korosi Kelas 12 SMA MA dan Kunci Jawabannya. Semoga bermanfaat