Kenali Manfaat Ubi Ungu Bagi Kesehatan Tubuh Anda

Kenali Manfaat Ubi Ungu Bagi Kesehatan Tubuh Anda

Kenali Manfaat Ubi Ungu Bagi Kesehatan Tubuh Anda

Gurubagi.com. Ubi ungu, merupakan jenis umbi-umbian yang berasal dari Jepang, dengan nama latin Ipomoea batats L. Warna ungu pada ubi ini juga sebagai tanda adanya kandungan nutrisi yang besar di dalamnya.

Warna ungu pada ubi ungu mengindikasikan adanya kandungan pigmen antosianin. Semakin kuat warnanya, semakin besar kandungan antosianin di dalamnya.

Pigmen antosianin ini merupakan molekul dalam antioksidan yang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa dalam 100 gram ubi ungu, terdapat 16 – 57 mg kandungan pigmen antosianin yang menyebabkan ubi ini berwarna ungu.

Ubi ungu banyak diolah menjadi berbagai makanan dan camilan lezat. Jenis ubi ini diketahui masih satu keluarga dengan kentang.

Keduanya pun kaya akan serat dan beragam nutrisi, seperti protein, kalium, fosfor, dan biotin. Berikut ini beberapa manfaat ubi ungu bagi kesehatan Anda.

1. Mengatasai masalah pencernaan

Ubi merupakan sumber serat yang baik bagi pencernaan, baik untuk orang dewasa hingga anak-anak sekalipun.

Di dalam 100 gram ubi setidaknya terdapat sekitar 3 gram serat. Selain mengenyangkan, serat dapat membantu mencegah sembelit dan menjaga kesehatan saluran pencernaan.

2. Menjaga imunitas tubuh

Kandungan antosianin dan polifenol dalam ubi ungu dapat menekan stress yang timbul akibat kerusakan oksidatif yang terjadi dalam tubuh.

Antioksidan yang muncul akibat rangsangan antiosianin juga mampu menangkal radikal bebas, sehingga sistem kekebalan tubuh pun akan meningkat.

Konsumsi ubi ungu juga dapat meningkatkan produksi beragam enzim antioksidan yang berdampak positif untuk pemecahan senyawa beracun, menjaga agar tubuh tidak mudah sakit.

3. Baik untuk kesehatan mata

Ubi mengandung beta-karoten yang cukup tinggi. Di dalam sistem tubuh Si Kecil, beta-karoten akan diubah menjadi vitamin A, yang dapat meningkatkan penglihatannya.

Jadi, jika Anda mau menjaga kesehatan mata anak, Bunda bisa masukkan ubi ungu ke makanan sehari-harinya.

4. Mencegah penuaan dini

Berbagai masalah penuaan dini seperti keriput, flek hitam, bintik-bintik hingga garis halus tentu menjadi hal yang tidak diinginkan oleh banyak orang. Mengonsumsi ubi ungu secara rutin ternyata dapat mencegah terjadinya tanda-tanda penuaan dini diatas.

Baca : Ketahui Manfaat Singkong Bagi Kecantikan Kulit Anda

Hal ini karena ubi ungu mengandung antioksidan yang tak hanya baik untuk imunitas tubuh, melainkan juga mampu mengatasi tanda-tanda penuaan dini tersebut.

Antosianin dalam ubi ungu juga mampu memperlambat menuanya sel-sel tubuh secara keseluruhan. Konsumsilah ubi ungu secara rutin agar tampilanmu tampak selalu awet muda.

5. Bantu kontrol gula darah

Flavonoid dalam ubi ungu telah terbukti membantu menurunkan gula darah pada penderita diabetes tipe 2. Satu studi tabung mengamati bahwa ekstrak ubi ungu yang kaya flavonoid mengurangi stres oksidatif dan resistensi insulin dengan melindungi sel-sel penghasil insulin di hati.

Meskipun manis, ubi ungu cenderung memiliki indeks glikemik rendah. Artinya karbohidrat yang ada pada ubi ungu dipecah menjadi gula secara perlahan, menghasilkan pelepasan energi yang stabil alih-alih lonjakan gula darah.

6. Bantu atasi gejala asma

Ubi ungu adalah sumber antioksidan dan vitamin A dan C yang baik. Kedua vitamin ini merupakan antioksidan yang membantu menurunkan risiko gejala asma.

Sejumlah studi mengungkapkan orang yang menderita asma cenderung memiliki kadar vitamin A dan C yang rendah di dalam tubuhnya. Mengonsumsi ubi ungu bisa memenuhi kebutuhan vitamin ini.

Demikian beberapa manfaat ubi ungu bagi kesehatan tubuh Anda. Semoga bermanfaat.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan